Kamis, 29 Mei 2008

Drupal vs Joomla


Perbandingan antara Drupal dan Joomla atau Mambo. Sebagai informasi, Joomla adalah proyek yang berasal dari pecahan Mambo sehingga sangat mirip sekali dengan Mambo. Baiklah akan saya uraikan mengenai perbedaan, kelebihan dan kekurangan kedua CMS yang terkenal ini.
Untuk lebih jelasnya pembahasan akan kita lakukan per topik sehingga anda dapat dengan jelas melihat perbedaan antara kedua CMS ini. Sehingga anda dapat menentukan CMS mana yang tepat untuk suatu project tertentu karena pada dasarnya masing-masing memiliki kelebihannya sendiri.




1. BLOG

Topik Blog saya tempatkan di urutan pertama karena ini merupakan fasilitas yang paling dicari saat ini. Dalam hal Blog maka Drupal menang telak atas Joomla/Mambo. Karena meskipun kedua CMS ini menyertakan Blog tetapi ada perbedaannya. Drupal menyediakan Blog dalam pengertian Weblog yang sesungguhnya sedangkan Blog pada Joomla berarti suatu daftar yang terdiri atas Judul, Introtext dan "Readmore" link. Pengertian Blog pada Drupal sama dengan yang ada di Wordpress maupun Revolution2. Karena itu untuk mengaktifkan Blog yang sesungguhnya pada Joomla anda dapat menggunakan komponen Joomblog, sayangnya Joomblog hanya tersedia untuk Joomla dan tidak tersedia untuk Mambo. Sehubungan dengan pengertian blog pada Joomla maka pada Joomla tidak terdapat fasilitas Pingback maupun Trackback. Kemampuan blog dari Drupal dan Joomla tidak sebaik Wordpress terutama dalam hal GUI yang lebih mudah dan kelengkapan fasilitas secara default. Untuk orang awam sebaiknya memang memakai Wordpress karena merupakan aplikasi "all in one" untuk blog.
2. SEF

Issue kedua yang penting adalah kemampuan website membuat link yang mudah dibaca dan cepat dikenali oleh search engine sehingga website anda dapat menempati urutan atas dari hasil pencarian searh engine. Meskipun keduanya mendukung SEF secara default tetapi alamat link SEF pada Joomla tidak bisa diubah sedangkan user Drupal dapat mengubah nama link SEF sehingga dapat lebih mengenai sasaran. Itulah sebabnya mengapa website berbasis Drupal dapat menempati urutan atas search engine. Jika anda ingin mengubah Joomla memiliki kemampuan seperti Drupal maka anda perlu install komponen freeware OpenSEF tetapi kemampuannya tidak sebaik Advanced SEF. Advanced SEF tidak gratis dan dibuat oleh core developer Joomla. Itu sebabnya kemampuan Advanced SEF lebih baik, jika saja komponen freeware SEF sama baiknya dengan versi komersialnya maka tentu users memilih tidak membelinya apalagi jika versi freeware lebih baik daripada versi komersialnya! Pengguna Joomla juga harus berhati-hati karena websitenya bisa saja tidak bisa diakses setelah SEF diaktifkan sedangkan pada Drupal tersedia fasilitas untuk menguji apakah web server anda siap dengan SEF, jika siap maka pilihan SEF dapat anda klik sebaliknya tidak dapat di-klik.
3. ACL

ACL atau Access Control List adalah kemampuan CMS untuk memberikan akses yang berbeda kepada setiap users atau group tertentu. Dalam hal ACL, maka Joomla hanya menyediakan group tertentu saja, yaitu: Super Administrator, Administrator, Manager, Publisher, Editor, Registered User dan Guest. Joomla tidak mengijinkan anda untuk menambah ACL ini atau mengubah ACL ini. Sedangkan pada Drupal, secara default hanya menyediakan 2 ACL saja, yaitu: Anonymous dan Authenticated. Sedangkan account Administrator otomatis mempunyai hak administrator secara penuh (Super Admin). Namun ACL pada Drupal dapat ditambahkan sebanyak-banyaknya, jadi anda dapat membuat Group Moderator, IT atau Editorial. Dan masing-masing User boleh memiliki lebih dari 1 Group!
4. DUKUNGAN MULTIDATABASE

Peserta pelatihan umumnya berasal dari berbagai pengguna database, ada yang memakai MySQL, PostgreSQL, MS SQL dan Oracle, sedikit yang memakai DB2. Umumnya memakai MySQL dan MS SQL. Joomla hanya mendukung MySQL dan mSQL sedangkan Drupal mendukung MySQL dan PostgreSQL. Terdapat path freeware untuk menjalankan Drupal dengan menggunakan MS SQL.
5. KEMUDAHAN INSTALASI

Dalam hal instalasi dengan menggunakan Fantastico, baik Joomla maupun Drupal sudah tersedia. Sedangkan untuk instalasi manual maka Joomla lebih mudah. Untuk instlasi manual, maka database Drupal harus dibuat dahulu dan script untuk membuat tabel juga harus dijalankan secara manual. Hal ini hanya berlaku di Drupal versi 4, sedangkan Drupal 5.0 sudah menggunakan Web Based Installation, sama seperti Joomla atau Mambo. Tetapi proses pembuatan database di Drupal tetap manual, yang otomatis hanya pembuatan tabelnya saja.
6. MULTISITE

Multisite adalah kemampuan CMS untuk membuat website induk yang terdiri atas beberapa website anak. Sehingga jika perlu upgrade maka cukup induknya saja yang diupgrade. Ini berguna sekali untuk membangun website komunitas di mana masing-masing anggota mempunyai website-nya sendiri, menarik bukan? Fasilitas Multisite hanya terdapat di Drupal.
7. PERSONALISASI DATA ANGGOTA

Hal ini juga sering ditanyakan, bagaimana caranya menambah field Tanggal Lahir, Alamat, Kota, Nomor KTP dan sejenisnya? Pada Drupal fasilitas ini sudah tersedia, bahkan anda dapat membuat agar isian user berupa text, checkbox, list, multiline, freeform list, URL atau data tanggal. Sedangkan pada Joomla anda memerlukan komponen tambahan lainnya, misalnya CB (Community Builder). Sayangnya komponen CB ini tidak dapat terintegrasi dengan profile Joomla meskipun demikian anda dapat melakukan perubahan pada source code Joomla, tentu saja anda harus memiliki kemampuan PHP dan mengerti bagaimana cara kerja Joomla dan apa akibatnya jika anda merubah source code Joomla. Drupal secara default dapat menampilkan foto anggota sedangkan Joomla memerlukan komponen tambahan. Foto anggota ini dikenal dengan istilah avatar.
8. FORUM DISKUSI DAN KOMENTAR

Baik Forum maupun Komentar tersedia secara langsung di Drupal sedangkan untuk Joomla tersedia Joomlaboard untuk forum diskusi (atau Simpleboard untuk Mambo). Kedua komponen ini penting disediakan secara default oleh CMS karena keduanya adalah sumber utama dari penyerangan spam maupun pengrusakan website. Umumnya penyerang memasukkan exploit pada kedua bagian ini dengan berpura-pura mengirim ke forum atau membuat komentar yang berisi kode berbahaya.
9. MELIHAT ARSIP BERBENTUK KALENDAR

Melihat arsip berbentuk daftar adalah hal biasa, umumnya peserta menginginkan agar arsip dapat dilihat dalam bentuk kalendar. Drupal menyediakan arsip dalam bentuk kalendar secara default Sejak Drupal 5.0 maka module archive ini tidak disediakan secara default, jadi sama dengan Joomla memerlukan komponen tambahan dari pihak ketiga.
10. WYSIWYG EDITOR

Drupal tidak dilengkapi dengan built-in WYSIWYG Editor, anda perlu instal module TinyMCE atau yang lebih canggih, misalnya FCKEditor. Sedangkan Joomla secara default sudah menyediakan TinyMCE. Mengapa Drupal tidak menyediakannya? Karena Drupal lisensinya adalah GPL sedangkan TinyMCE dan FCKeditor adalah LGPL.
11. TRACKER

Tracker adalah kemampuan CMS untuk menampilkan apa saja yang pernah ditulis atau dikirim oleh user tertentu. Pada website ini jika anda klik "Tracker" maka akan ditampilkan semua blog, artikel, forum, maupun komentar yang pernah anda tulis. Drupal memiliki fungsi tracker secara default sedangkan Joomla tidak. Mambo juga tidak memiliki tracker.
12. ONLINE SHOP

Semua CMS ini memiliki komponen atau modul tambahan untuk Online Shop dengan kemampuan yang kurang lebih sama.
13. CACHE MEMORY

Cache memory pada CMS adalah kemampuan CMS untuk menyimpan secara dinamis halaman website yang telah dibuka, dengan demikian tidak perlu melakukan Query ulang pada database tetapi cukup 1 Query saja. Cache pada Drupal mampu meningkatkan kecepatan website menjadi 508% sedangkan pada Joomla hanya sekitar 12%.
14. AJAX

Joomla 1.5 di versi Beta 1 memakai jQuery tetapi kemudian pindah ke Mootools. Sedangkan Drupal memakai jQuery 1.0.x. Joomla 1.5 Beta 2 mempunyai banyak fitur AJAX dibandingkan Drupal 5.x. Karena masalah kompabilitas maka jQuery 1.1.x hanya dapat dinikmati di Drupal 6.x (meskipun ada patch tidak resmi untuk Drupal 5.x tetapi semua module yg tidak kompatibel harus diupgrade). Sayangnya kedua CMS ini masih belum banyak memanfaatkan fitur AJAX sepenuhnya.

KESIMPULAN

Untuk pengguna awam maka sebaiknya memakai Joomla karena kemudahan instalasi dan fasilitas yang ada mencukupi untuk kebutuhan dasar sebuah Website. Juga baik sekali dipakai untuk training dasar website yang waktunya sangat terbatas dan peserta awam terhadap komputer. Sedangkan jika kebutuhan anda lebih banyak dan kompleks, seperti yang ditulis di atas, maka pilihlah Drupal.
Kemampuan Drupal menangani proyek yang kompleks terbukti dengan digunakannya Drupal pada DebianPlanet (debianplanet.org), MTV Inggris (mtv.co.uk), FedoraNews (fedoranews.org), WPA (wpacouncil.org), Firefox (spreadfirefox.com) dan banyak lagi. Atau mungkin kebutuhan anda hanya website sederhana tetapi akan berkembang ke arah yang kompleks maka sebaiknya anda biasakan diri dengan Drupal untuk menghindari rumitnya migrasi website anda nantinya.
Demikian beberapa perbedaan inti antara Drupal vs Joomla vs Mambo, sehingga anda dapat menentukan CMS mana yang tepat. Pada dasarnya kedua CMS ini memiliki market-nya masing-masing.


sumber: http://wa1.web.id

Selasa, 27 Mei 2008

Cari Driver Notebook

Ngomong - ngomong soal semen, eh driver :d, tadi aku bis install ulang notebook punya pak win, guru smkn 2 eh bapakna lupa nyimpen driver-nya ...Yaelah... trs gmn dunk..
merk Notebookna A*Note C-5412 klo g salah.. :-/
* kok aku baru tau ya ada merk itu :D dasar katrok...

* ya maklumlah gak duwe laptop/notebook . duwene notebook alias buku catetan huehuee...

Yoo wes Akhirna tak instal aja dulu, soal driver nti ajalah belakangan..
Sapa tauu dgn bantuan ci o om Google ketemu..
Ehh ktemu neh...
Klo temen2 ada yg lg cari-cari driver notebook, ada nich *** Semoga Membantu***



1. Acer

http://global.acer.com/support/download.htm
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list
Akses website: lumayan lama apalagi kalau akses pake dial up selamat menunggu hingga besok dan tagihan telepon membengkak.
Live Update: tidak ada.

2. Asus

http://support.asus.com/download/download.aspx?SLanguage=en-us
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list.
Akses website: lama bangeeet dan bikin sempat makan siang dulu untuk aksesnya.
Live Update: tidak ada.

3. Axioo

http://www.axioo.net/drivers.php
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list.
Akses website: Cepat, dikarenakan merupakan produk lokal maka akses hosting dalam jangkauan lokal.
Live Update: tidak ada.

4. A Note/Asher Computer

http://www.artacomputer.com/show.php?page=driver
Fitur: tidak ada.
Akses website: Cepat, dikarenakan merupakan produk lokal maka akses hosting dalam jangkauan lokal.
Live Update: tidak ada.

5. Byon,
Tidak ditemukan adanya website support.

6. BenQ

http://www.benq.com.sg/support/downloads/
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan sistem list & alpabetical.
Akses website: Lama dan sering mengalami gagal koneksi
Live Update: tidak ada.

7. Dell

http://support.dell.com/support/downloads/index.aspx?c=us&l=en&s=gen
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list.
Akses website: Cepat, meskipun hosting berada di luar namun cepat untuk aksesnya sebab websitenya dibuat seminimal mungkin.
Live Update: tidak ada.

8. Ecs

http://www.ecs.com.tw/ECSWebSite/Downloads/Category_Download.aspx?MenuID=6&LanID=9
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list.
Akses website: Lama namun patut ditunggu.
Live Update: tidak ada.

9. Fujitsu

http://www.fmworld.net/globalpc/download/index.html
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

10. HP/Compaq

http://welcome.hp.com/country/us/en/support.html?pageDisplay=drivers
Fitur: baik dan mudah untuk mencari driver untuk di download dengan drop down list, alpabetical dan column.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

11. IBM/Lenovo

http://www-307.ibm.com/pc/support/site.wss/document.do?sitestyle=lenovo&lndocid=HOME-LENOVO
Fitur: Mudah, dengan drop down list, column.
Akses website: Standar.
Live Update: Ada.

12. ION

http://www.ion.co.id/download/index.php
Fitur: belum tersedia.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

13. MSI

http://www.msi.com.tw/program/support/spt_index.php
Fitur: Dengan drop down list, column.
Akses website: Standar.
Live Update: Ada.

14. NEC

http://help.nec-computers.com/main.asp?box1=2&box2=0&box3=0
Fitur: ada namun kurang baik dengan menu drop down list dan tidak user interface.
Akses website: Minimalis namun lama telalu banyak yang di load.
Live Update: tidak ada.

15. Sony

http://www.css.ap.sony.com/
Fitur: ada namun kurang baik terlalu membingungkan dengan sistem column dan drop down list.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

16. Toshiba

http://www.csd.toshiba.com/cgi-bin/tais/su/su_sc_modSel.jsp
Fitur: baik dengan menu list.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

17. Twinhead

http://www.twinhead.com.sg/downloads.asp
Fitur: ada dengan menu list per category dan column.
Akses website: Standar.
Live Update: tidak ada.

18. Wearness

http://www.wearnespc.com/support/
Fitur: ada namun harus request melalui form.
Akses website: Mudah dan cepat.
Live Update: tidak ada.

19 Zyrex

http://www.zyrex.com
Fitur: tidak tersedia.
Akses website: Cepat mudah diakses.
Live Update: tidak ada.


Eeh Gak tauna.. Driver notebook pak win ketemu aku g jadi download :P

Minggu, 25 Mei 2008

9 Larangan Setelah Makan



1. MEROKOK

Merokok saja sudah merusak tubuh,
apalagi jika dilakukan setelah makan.
Berdasarkan penelitian, mengisap satu batang rokok
setelah makan, sama saja dengan merokok sepuluh batang,
sehingga kemungkinan
terserang kanker jauh lebih besar.



2. MAKAN BUAH
Makan buah segera setelah makan sebaiknya dihindari,
karena membuat
perut dipenuhi udara alias kembung. Sebaiknya, konsumsilah
buah 1-2
jam setelah makan atau satu jam sebelum makan. Ini akan
membuat perut
Anda kenyang dan makan tidak terlalu banyak.



3. MINUM TEH
Daun teh memiliki kandungan asam yang tinggi. Hal ini
menyebabkan
kandungan protein dalam makanan sulit dicerna. Selain itu,
minum teh
setelah makan dapat menyebabkan hambatan penyerapan zat
dalam tubuh
hingga 80 persen. Padahal, zat besi sangat dibutuhkan
untuk
pertumbuhan kualitas tubuh manusia.

4. MENGENDURKAN IKAT PINGGANG
Mengendurkan ikat pinggang dapat menyebabkan usus terbelit
dan terblokir.

5. MANDI
Mandi yang dilakukan setelah makan akan menaikkan aliran
darah ke
tangan, kaki dan badan yang menyebabkan jumlah darah
sekitar perut
akan terus berkurang. Hal ini akan melemahkan sistem
pencernaan di
dalam perut.

6. BERJALAN-JALAN
Berjalan akan menyebabkan sistem pencernaan tidak mampu
menyerap
nutrisi dari makanan yang telah Anda makan.

7. LANGSUNG TIDUR
Jangan ikuti kantuk Anda. Tidur setelah makan membuat
makanan tidak
dapat dicerna secara baik. Akibatnya, usus mengalami
kembung dan
terjadi peradangan.

8. MINUM AIR ES
Air dingin akan membekukan makanan berminyak, terutama
berlemak, yang
Anda santap. Lemak itu akan terbentuk dalam usus dan akan
mengakibatkan menyempitnya saluran-saluran pencernaan
sehingga
menimbulkan kegemukan. Gantilah dengan minum air hangat.

9. PERGI
Kebiasaan ini tidak berdampak pada kesehatan Anda, sih.
Tapi kok
kurang sopan, ya.




Lidah Mertua Ampuh Redam Radiasi Komputer

Nama tanaman 'lidah mertua' atau sansevieria ini pasti pernah Anda dengar? Tanaman ini memang tidak terlalu istimewa, buktinya keberadaannya ada disekeliling Anda, mungkin tak pernah Anda hiraukan. Padahal tanaman menjulur berwarna hijau dan kuning ini banyak tumbuh di pekarangan, di pinggir jalan atau di taman-taman kota. Bahkan kadang terlihat tidak dirawat dengan baik.

Sebaliknya, di negara China, tanaman ini sangat populer dan menjadi tanaman hias di dalam ruangan serta vihara-vihara. Pasalnya mereka percaya bahwa bentuk tanaman ini yang simetris menunjukkan keserasian yang tergambar dalam YIN dan YANG.


Namun tahukah Anda, meski namanya tidak sepopuler tanaman mahal lainnya seperti Anthurium dan Jemani, sansevieria yang masih satu keluarga dengan kaktus ini ternyata banyak memiliki manfaat. Daunnya yang banyak mengandung air, mampu menyembuhkan ragam penyakit seperti diabetes, wasir dan kanker. Serat batangnya juga bisa digunakan sebagai bahan pakaian dan kertas.




Sebuah penelitian selama 25 tahun yang dirilis NASA pada 1999 lalu juga menyimpulkan bahwa ada 10 tanaman di dunia ini yang memiliki kemampuan sebagai penyerap polutan. Salah satu diantaranya adalah sansevieria. Tamanan in diketahui mampu menyedot 107 jenis racun yang ada di udara termasuk nikotin yang berasal dari asap rokok.

Hebatnya lagi tanaman sansevieria ini sanggup meredam penyakit orang kantoran yang biasa disebut dengan Sick building syndrom. Disebutkan juga tanaman ini mampu menahan radiasi yang dihasilkan oleh peralatan eletronik seperti komputer, televisi bahkan telepon selular. Jadi tidaklah mengherankan jika di negara sehebat Jepang, tanaman ini biasa ditempatkan dalam setiap sudut rumah, kantor bahkan di atas meja kerja.

Nah, jika Anda ingin tetap sehat dan jauh dari serangan Sick building syndrom, si 'lidah mertua' ini bisa dijadikan pilihan. Selain murah dan mudah didapatkan, tanaman ini juga mudah dirawat serta tahan lama. Jika dirawat dengan baik, penampilan sansevieria tak kalah dengan tanaman lain yang harganya setinggi langit.

Tertarik mencoba?

Selasa, 13 Mei 2008

KLuB Bagi-bagi CD Linux Gratis

Humas IGOES - detikBandung

Bandung - Berbicara Linux Ubuntu, kurang pas bila kita melewatkan sebuah ritual rutin komunitas Ubuntu dan komunitas Linux di seluruh dunia. Adalah Ubuntu Release Party, yang di Bandung pun gelarannya meriah.

Ubuntu Release Party merupakan kegiatan rutin tiap enam bulan yang diselenggarakan oleh Komunitas Ubuntu dan Komunitas Linux di seluruh dunia, menyambut datangnya versi baru Linux Ubuntu.

Di Bandung, kegiatan Ubuntu Release Party diselenggarakan oleh Klub Linux Bandung (KLuB), Sabtu (10/5/2008). Bertempat di CommonRoom, Jalan Kyai Gede Utama No. 8 Bandung, kegiatan yang bertajuk Hardy Heron Release Party, "InstallFest and Community Gathering" ini dihadiri lebih dari 150 orang.

Pesertanya dari berbagai latar belakang, mulai umum, mahasiswa, juga komunitas open source. Malah, ada beberapa orang yang berasal dari luar kota Bandung seperti Garut dan Majalengka.

"Peran Serta Open Source dalam Mewujudkan Ekonomi Kreatif di Bandung dan Indonesi" dipilih oleh penyelenggara sebagai tema utama. Pembicara yang dihadirkan antara lain Gustaff Harisman (Direktur CommonRoom), Rendy Maulana (Direktur Qwords.com) dan Ikhlasul Amal (Praktisi IT dan Blogger) sebagai pembicara yang dipandu oleh Agung Prasetyo dari POSS ITB sebagai moderator, talkshow yang berlangsung selama dua jam ini berjalan cukup seru.

Meskipun arah pembicaraan sedikit melenceng ke kegiatan open source secara umum, namun kebanyakan peserta merasa cukup puas dengan adanya acara yang didukung oleh IGOS Center Bandung, Qwords.com, CommonRoom, POSS ITB juga Ubuntu-id.

Salah satu hal yang menarik dari acara Hardy Heron Release Party di Bandung adalah serba gratisnya fasilitas yang diberikan untuk pengunjung. Mulai dari bebas masuk untuk siapa saja, makanan gratis, hingga CD Linux terbaru Ubuntu Hardy Heron.

"Membagikan CD Ubuntu Linux terbaru secara cuma-cuma di Ubuntu Release Party memang sudah menjadi kebiasaan kami," tutur Ketua Klub Linux Bandung Ghian Sugiana. Lebih lanjut Ghian mengatakan, kebiasaan ini terbangun awalnya karena ada hibah Ubuntu Linux dari Depkominfo pada Ubuntu Release tahun lalu. Karena dirasa cukup efektif untuk mensosialisasikan Linux ke masyarakat, khususnya Linux Ubuntu, akhirnya kami merasa hal ini cukup baik untuk diteruskan.

Meskipun begitu, pada acara tahun ini Ghian mengaku sempat khawatir tidak dapat memberikan CD Linux Ubuntu terbaru, karena sejak akhir tahun lalu, Depkominfo sudah tidak memproduksi CD Linux untuk dibagikan ke masyarakat. Tapi berkat dukungan dan kerja keras dari teman-teman di KLuB untuk mencari dukungan dari pihak bisnis yang mendukung open source, akhirnya Ubuntu Release Party tahun ini bisa memberikan CD secara cuma-cuma kepada pengunjung kegiatan.

"Untungnya teman-teman KLuB telah cukup keras berusaha. Sehingga akhirnya sebuah perusahaan webhosting di Bandung, Qwords.com, bersedia memberikan CD untuk dibagi-bagikan di acara ini," jelas pengelola Warnet Cartoonnet ini.

Sumber :DetikBandung



Jumat, 09 Mei 2008

Mandikan Aku Bunda...

"JANGAN PERNAH menahan/menunda menyampaikan kasih sayang kepada setiap orang yang kita cintai....."
Rasanya itulah pesan kuat yang dikandung dalam kisah di bawah ini.

Entah siapa yang pertama kali menuliskan kisah ini, nyata atau rekaan, tapi itu tidaklah penting. Yang terpenting adalah makna yang terkandung didalamnya.
Subhanallah..... sungguh sangat menyentuh.....

Semoga 4jji SWT memberikan kemuliaan pada orang yang telah menuliskan kisah ini.
Semoga 4jji SWT memberikan kekuatan bagi "Rini", sang Ibu, tentulah banyak pelajaran yang dapat kita ambil dari kisah ini, terlepas dari nyata atau tidak. Juga bagi Alif, tentu akan mendapat tempat mulia di sisiNya, dan untuk Sang Ayah dan Bunda semoga segera diberikan Alif-Alif yang lain.

Amiin.


Sering kali orang tidak mensyukuri apa yang diMILIKInya sampai
akhirnya Rani, sebut saja begitu namanya.
Kawan kuliah ini berotak cemerlang dan memiliki idealisme tinggi.
Sejak masuk kampus, sikap dan konsep dirinya
sudah jelas: meraih yang terbaik, di bidang akademis maupun profesi
yang akan digelutinya.
''Why not the best,'' katanya selalu, mengutip seorang mantan
presiden Amerika.

Ketika Universitas mengirim mahasiswa untuk studi Hukum Internasional
di Universiteit Utrecht, Belanda, Rani termasuk salah satunya.
Saya lebih memilih menuntaskan
pendidikan kedokteran.
Berikutnya, Rani mendapat pendamping yang ''selevel''; sama-sama
berprestasi, meski berbeda profesi.

Alifya, buah cinta mereka, lahir ketika Rani diangkat sebagai staf
diplomat, bertepatan dengan tuntasnya suami dia meraih PhD.
Lengkaplah kebahagiaan mereka. Konon, nama putera mereka itu diambil
dari huruf pertama hijaiyah ''alif'' dan huruf terakhir ''ya'',
jadilah nama yang enak didengar: Alifya. Saya tak sempat mengira, apa
mereka bermaksud menjadikannya sebagai anak yang pertama dan terakhir.

Ketika Alif, panggilan puteranya itu, berusia 6 bulan, kesibukan
Rani semakin menggila. Bak garuda, nyaris tiap hari ia terbang dari
satu kota ke kota lain, dan dari satu negara ke negara lain.

Setulusnya saya pernah bertanya, ''Tidakkah si Alif terlalu kecil
untuk ditinggal-tinggal? ''
Dengan sigap Rani menjawab, ''Oh, saya sudah mengantisipasi segala
sesuatunya.
Everything is OK!'' Ucapannya itu
betul-betul ia buktikan.
Perawatan dan perhatian anaknya, ditangani secara profesional oleh
baby sitter mahal.
Rani tinggal mengontrol jadual Alif lewat telepon. Alif tumbuh
menjadi anak yang tampak lincah, cerdas
dan gampang mengerti.

Kakek-neneknya selalu memompakan kebanggaan kepada cucu semata wayang
itu,tentang kehebatan ibu-bapaknya.
Tentang gelar dan nama besar, tentang naik pesawat terbang, dan uang
yang banyak.
''Contohlah ayah-bunda Alif, kalau Alif besar nanti.'' Begitu selalu
nenek Alif, ibunya Rani, berpesan di akhir dongeng menjelang tidurnya.

Ketika Alif berusia 3 tahun, Rani bercerita kalau dia minta adik.
Terkejut dengan permintaan tak terduga itu, Rani dan suaminya kembali
menagih pengertian anaknya.
Kesibukan mereka belum memungkinkan untuk menghadirkan seorang adik
buat Alif.
Lagi-lagi bocah kecil ini ''memahami'' orang tuanya.
Buktinya, kata Rani, ia tak lagi merengek minta adik. Alif,
tampaknya
mewarisi karakter ibunya yang bukan perengek.
Meski kedua orangtuanya kerap pulang larut, ia jarang sekali ngambek.

Bahkan, tutur Rani, Alif selalu menyambut kedatangannya dengan penuh
ceria.
Maka, Rani menyapanya ''malaikat kecilku''.

Sungguh keluarga yang bahagia, pikir saya. Meski kedua orangtuanya
super sibuk, Alif tetap tumbuh penuh cinta.
Diam-diam, saya iri pada keluarga ini.

Suatu hari, menjelang Rani berangkat ke kantor, entah mengapa Alif
menolak dimandikan baby sitter.
''Alif ingin Bunda mandikan,'' ujarnya penuh harap.
Karuan saja Rani, yang detik ke detik waktunya sangat
diperhitungkan, gusar.
Ia menampik permintaan Alif sambil tetap gesit berdandan dan
mempersiapkan keperluan kantornya. Suaminya pun turut membujuk Alif
agar mau mandi dengan Tante Mien, baby sitter-nya.
Lagi-lagi, Alif dengan pengertian menurut, meski wajahnya cemberut.

Peristiwa ini berulang sampai hampir sepekan.
''Bunda, mandikan
aku!'' kian lama suara Alif penuh tekanan.
Toh, Rani dan suaminya berpikir, mungkin itu karena Alif sedang dalam
masa pra-sekolah, jadinya agak lebih minta perhatian.
Setelah dibujuk-bujuk, akhirnya Alif bisa ditinggal juga.

Sampai suatu sore, saya dikejutkan telponnya Mien, sang baby sitter.
''Bu, kami ke dokter, Alif demam dan kejang-kejang. Sekarang di
Emergency.''
Setengah terbang, saya ngebut ke UGD. But it was too late. Tuhan
sudah punya rencana lain.
Alif, si malaikat kecil, keburu dipanggil pulang oleh-Nya.

Rani, ketika diberi tahu soal Alif, sedang meresmikan kantor barunya.
Ia shock berat. Setibanya di rumah, satu-satunya keinginan dia adalah
memandikan putranya.
Setelah pekan lalu Alif mulai menuntut, Rani memang menyimpan
komitmen untuk suatu saat memandikan anaknya sendiri.

Dan siang itu, janji Rani terwujud, meski setelah tubuh si kecil
terbaring kaku.
''Ini Bunda Lif, Bunda
mandikan Alif,'' ucapnya lirih, di tengah
jamaah yang sunyi. Satu persatu rekan Rani menyingkir dari
sampingnya, berusaha menyembunyikan tangis.

Ketika tanah merah telah mengubur jasad si kecil, kami masih berdiri
mematung di sisi pusara.
Berkali-kali Rani, sahabatku yang tegar itu, berkata, ''Ini sudah
takdir, ya kan.
Sama saja, aku di sebelahnya ataupun di seberang lautan, kalau sudah
saatnya, ya dia pergi juga kan?''
Saya diam saja.

Rasanya Rani memang tak perlu hiburan dari orang lain. Suaminya
mematung seperti tak bernyawa.
Wajahnya pias, tatapannya kosong. ''Ini konsekuensi sebuah pilihan,''
lanjut Rani, tetap mencoba tegar dan kuat. Hening sejenak.
Angin senja meniupkan aroma bunga kamboja.

Tiba-tiba Rani berlutut. ''Aku ibunyaaa!'' serunya histeris, lantas
tergugu hebat.
Rasanya baru kali ini saya menyaksikan Rani menangis, lebih-lebih
tangisan yang meledak.
''Bangunlah Lif, Bunda mau mandikan
Alif.
Beri kesempatan Bunda sekali saja Lif. Sekali saja, Aliiif..'' Rani
merintih mengiba-iba.
Detik berikutnya, ia menubruk pusara dan tertelungkup di atasnya.
Air matanya membanjiri tanah merah yang menaungi jasad Alif.
Senja pun makin tua.

Nasi sudah menjadi bubur, sesal tidak lagi menolong.

Hal yang nampaknya sepele sering kali menimbulkan sesal dan
kehilangan yang amat sangat.

Sering kali orang sibuk 'di luaran', asik dengan dunianya dan ambisinya sendiri tidak mengabaikan orang2 di dekatnya yang disayanginya.
Akan masih ada waktu 'nanti' buat mereka jadi abaikan saja dulu.

Sering kali orang takabur dan merasa yakin bahwa pengertian dan kasih sayang yang diterimanya tidak akan hilang.
Merasa mereka akan mengerti karena mereka menyayanginya dan tetap akan ada.

Semoga yang membacanya bisa mengambil makna yang terkandung dalam kisah tsb.

Sumber: http://kaptenvu.blogspot.com/

Teror telp layar merah

Semalem aku dapat sms dari temenku Fauzi yang bunyina begini...

"ya qoyyum
ya majid
ya wajid
ya ahad
ya sama
ya qodir
ya malik
ya rahman
ya rohim
sms kepada 9 orang asma ALLAH ini agar anda terhindar dari telpon layar MERAH yang mencari TUMBAL,jangan remehkan sms ini jika mau terhindar dari telpon layar MERAH"


Kontan aja aku takut, malem2 sms gituan, langsung aku hapus tu sms, trs hp aku patiin. Gak lama listrik mati, ya ampyuun tambah takut deh (dasarna penakut :D).



Trs pagi2na aku cerita ke pacarku, katana berita itu beneran,, dan udah terjadi di Sumatera Busyeet deh..deket dunk :(
Karena penasaran begitu mpe kantor, langsung ja searching di google.. ternyata beneran booo..dan korbana pun ada.. Gile babe atuuuutttttt...

Masa siih beneran???
Hmmmp... Jangan2 ini cuma akal2n para produsen telepon seluler :-?
Kasihan juga kan, klo orang2 pada takut pake HP,trs pada matiin HPna... Wah bayak yang rugi dunk... Para Operator Seluler dan termasuk kita penggunanya.


Baca Berita ini

Rabu, 07 Mei 2008

Beda Fat32 dan NTFS


Hari ini aku dapat tugas Cloning HDD Sata pke Ghost, file yang ada disitu fat32. Nah aku iseng2 nanya ke temenku. Knp kok file systemna pke Fat32 knp gak NTFS aja, eh tnyata dia jg gak tau.
Klo selama ini yang aku tau NTFS itu butuh space lebih banyak dibanding Fat32.
Untuk lebih jelasna akhirna iseng2 nyari bedana.
Nah ketemu deh :)




NTFS merupakan singkatan dari NT File System dan FAT memiliki kepanjangan File Allocation Table. Keduanya merupakan sistem
file yang sangat populer karena digunakan pada sistem operasi Windows. NTFS merupakan pilihan utama bagi mereka yang menggunakan sistem operasi Windows XP karena memiliki keunggulan dari segi keamanan bila dibandingkan dengan sistem file yang lain.

Sistem file sendiri mempunyai makna sebagai sebuah metode untuk menyimpan atau mengorganisir file komputer beserta data yang ada di dalamnya sehingga akan mempermudah untuk mencari dan mengaksesnya.

Berikut akan saya tampilkan penjelasan dari mas
ing masing sistem file yang ada pada sistem operasi Windows :

FAT16
Sistem file FAT16 pertama kali diperkenal
kan pada era MS-DOS di tahun 1981. Sistem file yang sudah berumur 27 tahun ini, pertama kali dirancang untuk menangani file yang terdapat pada floppy disk. Selanjutnya dengan beberapa perbaikan, sistem file ini mampu untuk menangani file yang terdapat pada hard disk. Keunggulan yang paling besar dari FAT16 adalah kemampuan untuk bekerja pada banyak sistem operasi yang berbeda seperti, Windows 95/98/Me, OS/2, Linux, dan beberapa versi dari UNIX. Sedangkan kelemahan terbesarnya terletak pada jumlah kluster yang terbatas untuk tiap partisinya, sehingga apabila hardisk bertambah besar maka ukuran kluster yang ada pada hardisk juga akan bertambah besar. Pada hardisk dengan besar partisi 2GB, setiap kluster mempunyai besar 32 kilobytes, artinya walaupun file yang terdapat pada hardisk tersebut lebih kecil dari 32 KB maka pada hardisk dengan FAT16 tetap akan menempati ruangan sebesar 32 KB. FAT16 juga tidak mendukung kompresi, enkripsi dan beberapa teknik keamanan yang lain.

FAT32

Sistem file FAT32 pertama kali diperkenalkan saat peluncuran Windows 95 Service Pack 2. Sistem file ini merupakan pengembangan dari FAT16 dengan perbaikan utama terletak pada peningkatan jumlah kluster untuk setiap partisi. Dalam perjalanannya ternyata FAT32 mempunyai banyak keunggulan lain bila dibandingkan dengan pendahulunya. Meskipun FAT32 bertujuan untuk menutupi segala kelemahan yang terdapat pada FAT16, ternyata timbul suatu masalah dengan kompatibelitas terhadap sistem operasi yang lain. Bila FAT16 mampu ‘bercengkrama’ dengan banyak sistem operasi, tidak demikian halnya dengan FAT32. Windows NT, Linux dan UNIX adalah beberapa diantara sistem operasi yang gagal ‘dihinggapi’ oleh FAT32. Setelah muncul Windows XP, hal ini tidak menjadi masalah lagi karena Windows XP dapat dipasang dengan baik pada FAT32 sehingga mempermudah melakukan komunikasi di jaringan yang menggunakan Windows XP tanpa memperdulikan sistem file yang digunakan.

NTFS

Sistem file NTFS diperkenalkan pertama kali saat peluncuran versi awal dari Windows NT. Sistem file ini sangat berbeda dengan FAT. NTFS memberikan fitur keamanan yang sangat tinggi, kompresi data yang bagus serta enkripsi data yang susah ditembus. Sistem file ini merupakan sistem file default saat kita pertama kali melakukan instalasi Windows XP dan jika kita melakukan upgrade dari Windows 9x ke Windows XP maka kita akan ditanya apakah kita juga akan mengkonversi sistem file lama kita ke NTFS. Jika kita menolak untuk melakukan konversi juga tidak menjadi masalah sebab Windows XP tetap akan bekerja pada sistem file FAT32 tentu dengan fitur keamanan yang kurang. Yang perlu diingat, kita bisa dengan mudah melakukan konversi sistem file dari FAT16 atau FAT32 ke NTFS, tetap sebaliknya, bila kita ingin mengkonversi balik ke FAT dari NTFS tidak bisa dilakukan dengan mudah tanpa men-format hardisk.

Sayangnya sistem file NTFS tidak bisa menutupi kelemahan FAT32 dalam masalah kompatibelitas dengan sistem operasi yang lain sehingga disarankan bila kita menggunakan 2 sistem operasi yang berbeda dalam 1 komputer maka kita diharapkan untuk selalu menyediakan satu partisi dengan sistem file FAT sebagai tempat menyimpan data recovery. Namun dengan fitur recovery yang ditawarkan/termasuk di dalam sistem operasi Windows XP, saya rasa pembuatan partisi FAT ini menjadi suatu yang mubazir.

Kapan kita memilih untuk menggunakan FAT atau FAT32?
Jika kita menjalankan lebih dari satu sistem operasi dalam satu komputer, kita membutuhkan partisi dengan sistem file FAT. Hal ini agar data yang kita tempatkan pada partisi FAT tersebut bisa diakses oleh kedua sistem operasi. Tetapi harap diingat karena keterbatasan fitur keamanan dari sistem file ini, maka disarankan untuk tidak menaruh data yang sangat penting diatas partisi dengan sistem file FAT.


sumber :http://borix69.wordpress.com/2008/04/25/beda-ntfs-dengan-fat/

Kamis, 01 Mei 2008

Mengenali Bahasa Tubuh Saat Pasangan Berbohong


Siapa yang suka dibohongi. Tidak saya, Anda ataupun pasangan Anda. Meski begitu, setiap orang pasti pernah berbohong, entah itu kebohongan besar atau kecil. Bohong untuk kebaikan ataupun untuk menutupi kesalahan.

Anda pun pernah berbohong pada pasangan. Mulai dari bohong sepele seperti, ”Potongan rambutmu terlihat bagus banget sayang...” atau ”Otot perutmu bahkan lebih kencang dari Brad Pitt lho,” atau bohong yang lebih serius, ”Tidak, sayang, aku tidak membuka kartu kredit lagi,”. Namun, dalam hidup berpasangan kebohongan sepele pun bisa menghancurkan hubungan Anda. Jika Anda bisa berbohong, begitu juga pasangan Anda.

Mengapa orang berbohong?

Banyak yang mengatakan saran ampuh mempertahankan hubungan adalah komunikasi lancar. Tentunya komunikasi yang jujur. Tapi mengapa orang takut berkata jujur?

Orang berbohong karena mereka merasa tidak nyaman jika mengatakan kebenaran, demikian tutur Dr. Jackie Black, pakar hubungan juga pengarang buku Meeting Your Match: Cracking The Code to Successful Relationship dari Amerika Serikat. Bukan ketakutan atas perilaku kasar namun ketika Anda menjalin sebuah hubungan dan Anda takut pasangan Anda tidak setuju atas sesuatu yang Anda lakukan, maka lebih mudah untuk menutupinya. Begitu juga yang dirasakan pasangan Anda.

Urusan pasangan Anda tahu atau tidak kalau Anda berbohong, biarkan menjadi urusannya. Tapi jika ia berbohong, Anda setidaknya harus bisa mengenalinya. Tidak perlu mesin polygraph a la Meet The Parents untuk mendeteksi kebohongannya! Ada tanda-tanda yang bisa Anda kenali jika pasangan berbohong. “Laki-laki jika berbohong dia akan menjadi tidak setegas biasanya. Apalagi jika menghadapi pertanyaan langsung, mereka akan mengelak atau menjawab ’tidak tahu’,” demikian tutur Dr. Jackie. Memaksa mereka untuk jujur pun sia-sia, karena mereka bisa saja menutup pembicaraan dan pergi.


Menguraikan Bahasa Tubuh

Dalam banyak situasi kebohongan, seringkali mulut tidak kompromi dengan anggota tubuh lainnya. Kata-kata yang keluar terdengar meyakinkan, namun anggota tubuh lainnya mengirim sinyal yang berbeda. Berikut enam indikasi lewat bahasa tubuh yang paling sering terlihat ketika seseorang berbohong.
-

Menutupi mulut ketika berbicara. Bahasa tubuh ini terlihat seakan-akan mereka ingin meminimalisasikan orang-orang yang mendengar kebohongan mereka. Menutup mulut di sini benar-benar menutup mulut dengan satu tangan atau pun hanya satu jari.
-

Menggaruk-garuk / menyentuh hidung. Sebuah penelitian mengungkapkan berbohong menyebabkan jaringan sel di daerah hidung membesar, sehingga terasa gatal. Atau dengan kata lain, sebuah sentuhan atau garuk kecil di hidung bisa jadi tanda-tanda dia berbohong.
-

Menggaruk mata. Ketika seseorang berbohong, secara insting ia akan membuang tatapannya. Namun, karena sikap ini sangat menyatakan ’kebohongan’, banyak orang yang memilih untuk menggaruk mata sekilas.






sumber: http://www.conectique.com